Syarat dan ketentuan

Syarat & Ketentuan bagi Pengguna 

  1. Pengguna mengerti bahwa warungkoperasi.com adalah platform yang digunakan untuk bertransaksi jual-beli , oleh karenanya setuju untuk membebaskan warungkoperasi.com dari segala tuntutan hukum bila terjadi kerugian hal yang ditimbulkan oleh penjual , kurir, gangguan pihak ketiga semisal internet down dan kerusakan website , kelalaian pengguna yang mengakibatkan akun pengguna diretas pihak lain dan hal-hal lainya.
  2. Pengguna wajib merahasiakan dan tidak memberikan informasi  user akun dan passwordnya kepada pihak manapun.
  3. Pengguna hanya boleh menggunakan warungkoperasi.com untuk berjual beli produk - produk yang halal dan baik serta tidak melanggar peraturan dan hukum.
  4. Pengguna tidak boleh menjual  barang/produk yang dilarang serta membahayakan keselamatan/kesehatan orang lain.
  5. Pengguna wajib mentaati hukum dan ketentuan perundangan yang berlaku dan tidak menggunakan warungkoperasi.com sebagai sarana untuk melakukan pelanggaran hukum baik itu hukum agama maupun hukum yang berlaku di Negara Republik indonesia.
  6. Pengguna tidak boleh memasukan data email ataupun no HP yang bukan miliknya.
  7. Pengguna tidak boleh melakukan penipuan maupun kejahatan dalam menggunakan platform ini.
  8. Pengguna tidak boleh memalsukan data - data yang diminta saat registrasi.
  9. Pengguna yang melanggar ketentuan diatas akan dikeluarkan dan tidak akan bisa mendaftar kembali

  1. Anggota Serikat Pekerja di tempat anda bekerja
  2. Bersedia mentaati aturan dan ketentuan komunitas/ koperasi yang akan dikutinya
  3. Tidak menjual produk yang melanggar aturan agama (syarat produk harus halal & thoyib), maupun aturan hukum
  4. Bertanggung jawab terhadap semua tindakan yang dilakukan
  5. Segala permasalahan komunitas/koperasi maupun jual beli yang timbul diselesaikan kepada komunitas/koperasi dan pihak yang terkait.
  6. Mentaati aturan warungkoperasi.com & membebaskan warungkoperasi.com dari segala tuntutan karena masalah yang ditimbulkan oleh pihak lain.
  7. Anggota yang melanggar aturan/ketentuan komunitas/koperasinya akan dikeluarkan dari keanggotaan.

  1. Komunitas / Organisasi / Lembaga Serikat Pekerja
  2. Petugas/orang yang mendaftarkan komunitas/ koperasi di warungkoperasi.com adalah admin komunitas/ koperasi yang sah ditunjuk oleh pengurus komunitas/koperasinya sebagai admin untuk mendaftarkan dan mengelola jual beli di warungkoperasi.com.
  3. Setiap komunitas/ koperasi menyatakan bertanggung jawab terhadap segala tindakan maupun permasalahan yang timbul yang diakibatkan oleh kesalahan anggotanya maupun pengurusnya dalam proses jual beli melalui warungkoperasi.com.
  4. Komunitas/Koperasi memahami dan mengerti bahwa warungkoperasi.com adalah hanya alat/sarana jual beli antar anggota komunitas/ koperasi dan tidak terkait dengan simpanan pokok ,simpanan wajib, maupun simpanan lainya yang dikelola oleh masing-masing komunitas/ koperasi.
  5. Komunitas/ koperasi menyatakan membebaskan warungkoperasi.com dari segala tuntutan bila terjadi permasalahan di internal komunitas/koperasi maupun kepada pihak eksternal komunitas/koperasi.
  6. Komunitas/ Koperasi setuju mengunakan Rekber warungkoperasi.com untuk setor dan tarik Sisuka (simpanan sukarela anggota) komunitas/ Koperasinya dalam hal anggotanya bertransaksi di warungkoperasi.com.
  7. Komunitas/ Koperasi setuju bahwa cashback/ SHU partisipasi anggotanya langsung dibagi ke rekening SHU partisipasi , adapun SHU Keanggotaan , dibagikan oleh Admin Komunitas/ Koperasi kepada seluruh anggota melalui menu yang telah disediakan, adapun waktu pembagianya diserahkan kepada  ketentuan yang ada di komunitas/koperasinya.
  8. Komunitas/Koperasi wajib mentaati semua  aturan / ketentuan yang buat oleh warungkoperasi.com.
  9. Komunitas/Koperasi yang melanggar aturan diatas akan dikeluarkan dari warungkoperasi.com.